Blok Biomedik 3 Tahun 2016


Deskripsi Blok:
Mata kuliah Farmakologi pada blok Biomedik 3 ini menguraikan tentang konsep dasar Farmakologi berupa konsep Farmakokinetika, Farmakodinamika, Pengenalan Antimikroba, Pengenalan Obat Otonom, Analgetik dan Antipiretik serta Bentuk Sediaan Obat pada kepentingan klinik pasien. Proses belajar memberikan pengalaman, pemahaman tentang melalui kegiatan pembelajaran ceramah, diskusi dan praktikum.

Ruang Lingkup:
1.      Farmakokinetika berupa absorpsi, distribusi, biotransformasi dan eksresi.
2.  Farmakodinamika berupa mekanisme kerja obat, reseptor obat, transmisi sinyal biologis, interaksi obat-reseptor, antagonisme farmakodinamik, kerja obat yang tidak diperantarai reseptor.
3.      Obat otonom berupa anatomi susunan saraf otonom, faal susunan saraf otonom, transmisi neurohumoral, transmisi kolinergik, transmisi adrenergik, reseptor sebagai organ efektor terhadap perangsangan saraf otonom, cara kerja obat otonom, penggolongan obat otonom.
4.      Pengantar antimikroba berupa difinisi, aktivitas dan spektrum, mekanisme kerja, resistensi, efek samping, faktor pasien yang memperngaruhi farmakokinetik dan farmakodinamik, sebab kegagalan terapi, penggunaan antimikroba di klinik.
5.      Analgetika dan antipiretika berupa pendahuluan, sifat dasar obat anti inflamasi non steroid, pembahasan obat, pemilihan obat.
6.      Bentuk sediaan obat berupa pengenalan bentuk-bentuk obat, kelebihan dan kekurangan dari masing-masing bentuk sediaan obat, pemilihan bentuk sediaan obat untuk kepentingan klinik, hubungan bentuk sediaan obat dengan tata penulisan resep

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama